7 Alasan Kenapa Kucing Marah Saat Disentuh

Sebagai pemilik kucing, tentunya kita sering kali menyentuh kucing untuk mengeluus-elus kepala ataupun tubuhnya. Kebanyakan kucing mungkin akan senang jikalau kita melakukan hal ini namun beberapa kucing justru tak senang jikalau mereka di sentuh.


Kucing Marah Saat Disentuh

 

Sebagian dari mereka akan marah di saat kita menyentuh mereka. Mereka akan marah sambil mengeong, menangkap tangan kita atau marah sambil pergi berlari menjauh dari kita. Melihat hal ini kita sebagai pemilik tentunya akan bertanya-tanya mengapa si kucing marah.

Padahal kita tak menyentuh bagian sensitif pada kucing, kita hanya menyentuh kepala, tengkuk ataupun tubuh bagian atas kucing. Kalau yang kita pegang adalah area yang sensitif seperti perut ataupun ekor kucing maka wajar bagi kucing marah.

Lalu kenapakah kucing marah saat di sentuh ? Hal ini di sebabkan oleh beberapa alasan. Bagi kamu yang penasaran apa saja alasannya, sobat Anggora dapat melihatnya pada tulisan Anggora di bawah ini.


7 Alasan Kenapa Kucing Marah Saat Di Sentuh

Sama seperti makhluk hidup lainnya kucing pun bisa marah. Terkadang kucing akan marah saat kita menyentuh ia. Marahnya kucing ini bukan tanpa alasan dan alasan marahnya kucing pun terkadang adalah di karenakan hal yang wajar.

Namun tak jarang hal ini di karenakan kucing mengalami sakit. Berdasarkan pengetahuan Anggora marahnya kucing saat di sentuh di sebakan beberapa hal, yakni 

1. Kucing Sedang Ingin Menyendiri

Alasan pertama mengapa kucing marah saat di sentuh adalah karena kucing sedang ingin menyendiri. Di saat kucing sedang ingin menyendiri, kucing biasanya akan menganggap bahwa tindakan kita yang menyentuhnya adalah sebagai bentuk gangguan.

Karena itulah tepat di saat kita menyentuhnya, kucing akan memarahi kita seolah ia berkata bahwa ia ingin menyendiri dan tak ingin di ganggu oleh siapapun.

 

2. Kucing Sedang Sibuk Dengan Dirinya

Di saat kucing sedang sibuk dengan dirinya seperti kucing sedang sibuk menjilati tubuhnya, ini akan membuat kucing akan marah di saat kita sentuh. Bahkan tak jarang kucing akan mengeong dan mencakar kita ketika kita menyentuhnya.

Ini  mirip dengan manusia yang mana di saat ia sedang sibuk kemudian kita menyela kesibukannya maka ia akan marah. Ia marah karena ia menganggap bahwa kita menganggu pekerjaaannya atau kesibukannya.


3. Kucing Sedang Stress

Alasan ke tiga mengapa kucing marah saat di sentuh adalah kucing sedang stress. Perubahan perilaku sering kali terjadi pada kucing yang mengalami stress. Kucing yang tadinya riang, aktif dan ramah bisa berubah menjadi pendiam, pemalas di saat si kucing mengalami stress.

Stress pada kucing sendiri bisa di picu oleh berbagai hal, seperti :

  • Kucing birahi namun tak ada pasangan

  • Kucing terluka

  • Kucing menderita penyakit tertentu

  • Kucing baru saja melahirkan

  • Kucing terlalu lama di kurung dalam ruangan tertentu

  • Dan lainnya

 

Umumnya stress pada kucing dapat sembuh dengan sendirinya di saat kucing sudah mampu mengatasi penyebab utama yang menyebabkan ia mengalami stress.


4. Kucing Sedang Hamil

Sama seperti manusia, kucing yang sedang hamil pun juga akan memiliki tempramen yang tinggi jikalau mereka sedang hamil. Inilah mengapa ketika kita berusaha mengusap-usap tubuh mereka, mereka cenderung akan mendesis dan marah terhadap kita.

Kemarahan ini tak hanya di tunjukkan kucing pada manusia saja, tetapi pada sesama kucing juga. Kucing lain yang berada dekat dengan kucing yangs sedang hamil pun biasanya akan di marahi atau langsung di pukul oleh kucing betina yang sedang hamil.

Kucing hamil menjadi pemarah adalah hal yang wajar dan biasanya hal ini adalah pengaruh dari kehamilannya yang membuat kucing menjadi seperti itu. Hal ini juga tak ada kaitannya dengan penyakit ataupun masalah pada kehamilan kucing.

Jadi, jika kucing kamu yang sedang hamil menjadi pemarah, terutama ketika ia sedang hamil maka kamu tak perlu lagi mengkhawatirkan hal ini. Jika kamu masih  tetap ragu dan khawatir maka di sarankan untuk memeriksakan kucing ke dokter hewan terdekat.

 

5. Ada Luka Di Tubuh Kucing Yang Kamu Sentuh

Alasan selanjutnya kenapa kucing marah padamu ketika kamu menyentuh tubuhnya adalah karena kamu tanpa sengaja menyentuh luka fisik yang ada pada tubuhnya. Sentuhan kamu ini membuat kucing merasa sakit sehingga secara spontan kucing memarahi kamu.

Untuk lebih memastikan apakah benar kucing marah karena lukanya kamu sentuh, kamu bisa mengecheck bagian tubuh yang baru saja kamu sentuh. Bila kamu melihat di sana terdapat luka seperti luka terbakar, luka goresan akibat cakaran dan sejenisnya maka bisa di pastikan bahwa inilah yang membuat kucing marah saat kamu sentuh.


6. Ada Jamur Di Bagian Tubuh Yang Kamu Sentuh

Selain karena luka, jamur pada tubuh kucing pun dapat membuat kucing marah saat kamu menyentuh tubuhnya. Ini karena kucing mungkin mengira bahwa rasa gatal yang ia rasakan adalah akibat kamu menyentuh tubuhnya karena itulah ia marah pada kamu.

Padahal sebenarnya bukan kamu yang membuat ia gatal tetapi jamur yang menginfeksi tubuhnya yang membuat ia merasakan rasa gatal serta perasaan tak nyaman di area tubuh tersebut.


7. Kucing Menderita Penyakit Tertentu

Alasan yang terakhir adalah kareena kucing mungkin menderita penyakit tertentu pada area tubuhnya yang mana ketika kita kebetulan menyentuh area tubuh tersebut ia akan merasakan sakit dan membuat ia marah kepada kita.

Salah satu contoh penyakit yang membuat kucing marah di saat kita menyentuh area tertentu pada tubuhnya adalah kucing sakit satiawan. Saat kamu mengelus-elus leher kucing dan tak sengaja menyentuh sariawannya maka ini akan membuat kucing marah dan berlari menjauh dari kamu.


Apa Yang Mesti Kita Lakukan Agar Kucing Tak Marah Saat Kita Sentuh ?

Sebenarnya mudah saja sih supaya kucing tak marah saat kita sentuh, yakni mencari tahu apa penyebab kucing tersebut marah dan mencari solusi yang sesuai dengan penyebabnya. Berikut ini cara supaya kucing tak marah saat di sentuh :

  • Jangan sentuh kucing di saat ia sedang menyendiri atau di saat ia sedang sibuk grooming tubuhnya karena jikalau kamu menyentuhnya di waktu ini maka dapat di patikan kucing akan marah kepada kamu

  • Hindari juga menyentuh kucing yang sedang hamil karena kucing dengan kondisi ini sangat sensitif dan mudah marah. Apalagi kalau kamu menyentuh perutnya maka ia bisa saja mencakar kamu.

  • Bila kucing stress cobalah untuk mengatasi stressnya dahulu sebelum kamu menyentuhnya

  • Obati luka kucing dan hindari memegang area tubuhnya yang terluka

  • Hilangkan jamur pada tubuh kucing menggunakan shampoo anti jamur dan obat-obatan sejenisnya

  • Obatilah penyakit yang kucing derita

 

Dengan menggunakan cara di atas, kucing yang tadinya marah saat kamu sentuh tak akan marah lagi dan akan bersikap biasa seperti sebelumnya.

 

Mungkin itu saja pembahasan mengenai 7 alasan kucing marah saat di sentuh dan bagaimana cara membuat kucing agar tak marah ketika kita sentuh. Dengan adanya artikel ini semoga dapat membuat kamu paham akan hal ini. Serta menambah wawasan kamu dan bisa bermanfaat buat kamu.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url