Bolehkah Kucing Minum Energen ? Ini Jawabannya !

Kucing merupakan hewan yang punya kebiasaan unik mengenai minuman. Mereka akan meminum apapun yang mereka anggap sebagai minuman atau mereka akan meminum minuman yang menarik perhatian mereka.

 

Bolehkah Kucing Minum Energen


Perilaku minum unik kucing hampir serupa dengan kebiasaan unik mereka mengenai makanan. Oh iya bicara soal perilaku minum kucing yang unik, perilaku kucing yang satu ini sering kali menarik perhatian kita.

Terutama ketika kucing meminum minuman yang tak biasa kucing pada umumnya minum. Salah satu contohnya adalah sewaktu kucing kesayangan kita meminum minuman Energen yang merupakan minuman manusia.

Melihat kucing yang berperilaku seperti ini tentu akan membuat kita sebagai pemilik bertanya-tanya. Pertanyaan tersebut seperti apakah kucing boleh minum energen dan beberapa pertanyaan yang terkait dengan hal ini.

Lalu apakah kucing boleh di beri minum Energen ? Ketahui jawabannya dengan membaca tulisan Anggora berikut ini. Baca hingga akhir ya sobat Anggora.

 

Apa Itu Energen ?

Energen adalah minuman sereal dan susu yang bisa di gunakan sebagai penghilang rasa lapar dan penambah energi. Minuman ini terkenal kaya akan kandungan karbohidrat, vitamin, protein, mineral dan kandungan lainnya.

Biasanya energen sering kali di gunakan sewaktu kita para manusia membutuhkan sumber energi cepat dan penghilang rasa lapar instan yang mudah di sajikan, mudah untuk di nikmati dalam waktu singkat atau bisa di nikmati sambil melakukan pekerjaan.

Energen merupakan produk minuman milik perusahaan Torabika Eka Semesta. Torabika Eka Semesta sendiri merupakan anak atau cabang perusahaan dari Mayora Indah Tbk. & Vouno Trade Marketing Services Inc yang berpusat di Filipina.

Nah untuk harga produk ini sendiri, Energen merupakan produk minuman yang memiliki harga terjangkau. Di daerah Anggora, per 1 sachet Energen bisa di beli dengan harga 1.500 rupiah saja. Harganya bisa di bilang cukup murah bukan.

 

Bolehkah Kucing Minum Energen ?

Berbicara mengenai Energen, Memang tak semua kucing menyukainya namun beberapa kucing suka minum-minuman ini. Jika kita memberikan sedikit energen di mangkuk minum mereka, kucing mungkin dapat menghabiskannya dalam beberapa kali jilatan.

Melihat kucing menyukai minum energen, sebagai pemilik yang baik mungkin kita akan mencari tahu dahulu mengenai minuman yang satu ini sebelum memberikannya pada kucing dalam jumlah yang banyak.

Mencari tahu apa boleh kucing minum minuman Energen. Lalu bolehkah kucing kita kasih minum energen ? Jawabannya adalah minuman ini tak di anjurkan untuk di berikan pada kucing sebagai minuman.

Walaupun minuman ini sangat bernutrisi bagi manusia karena kandungan karbohidrat, protein dan berbagai multivitamin seperti Vitamin A, B1, B2, B6, B12, C, D namun minuman ini tergolong tak baik bagi kucing.

Ada beberapa alasan yang membuat minuman ini tak di anjurkan untuk di berikan buat kucing. Beberapa alasannya antara lain :

1. Minuman Ini Terbuat Dari Produk Yang Berasal Dari Tumbuh-Tumbuhan

Alasan yang pertama adalah energen merupakan jenis minuman yang terbuat dari produk atau bahan-bahan yang berasal dari tanaman. Hal ini bisa kita lihat pada kemasan energen di bagian bahan pembuatan.

Di sana tertulis bahwa energen terbuat dari tepung terigu, oat, jagung, kacang susu bubuk dan lainnya. Perlu kamu tahu bahwa semua jenis makanan yang terbuat dari bahan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan bukanlah makanan yang baik bagi kucing.

Alasannya karena makanan jenis ini tak cocok dengan pencernaan kucing yang merupakan hewan karnivora. Jika kucing tetap memakannya dalam jumlah banyak maka tubuh kucing akan kesulitan mencernanya dan membuat kucing mengalami masalah pencernaan.


2. Mengandung Gula Dan Susu

Selain terbuat dari bahan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, Energen juga mengandung gula dan susu. Kedua bahan ini merupakan bagian yang kurang baik untuk kucing konsumsi terutama untuk kucing yang pada umumnya intoleransi laktosa dan juga kurang baik bagi kucing penderita diabetes.

Gula dan susu dapat membuat kucing yang mengkonsumsinya dalam jumlah banyak beresiko mengalami gangguan seperti mencret, diare, mual-mual, sakit perut, muntah-muntah dan gangguan sejenisnya.

Tak hanya itu saja, jika diberikan secara terus menerus maka bukan hanya kucing bisa mengalami gangguan pencernaan saja namun kucing juga dapat mengalami gangguan kesehatan yang serius.


3. Mengandung Zat Kimia Tertentu

Beberapa zat kimia tertentu yang berada dalam makanan manusia contohnya yang ada pada energen mungkin aman di konsumsi oleh manusia namun jika ini di konsumsi oleh kucing bisa saja membahayakan kucing dan menyebabkan masalah tertentu bagi tubuhnya.

 

4. Mengandung Coklat

Ada satu produk energen yang mengandung coklat yaitu energen rasa coklat. Bagi kucing coklat bukanlah makanan atau minuman yang baik. Coklat merupakan salah satu hal terlarang bagi kucing untuk di konsumsi sebab coklat bisa menjadi racun ketika masuk kedalam tubuh kucing yang memakannya.


5. Dapat Menyebabkan Alergi Pada Kucing

Energen dapat menyebabkan alergi pada beberapa kucing. Ini terjadi karena tak cocoknya tubuh kucing dengan energen yang ia minum. Alergi yang terjadi akibat ketidak cocokan ini adalah gatal-gatal, muntah-muntah dan sejenisnya.

Alergi pada kucing dapat terjadi sesaat setelah kucing meminumnya atau beberapa saat setelah minuman ini di konsumsi oleh kucing


6. Bukan Minuman Khusus Kucing

Yang terakhir adalah energen bukanlah minuman khusus kucing. Karena itulah ini tak boleh di berikan pada kucing untuk di minum. Kebanyakan ahli atau dokter hewan sependapat bahwa makanan ataupun minuman yang bukan khusus kucing sebaiknya di hindari.

Mereka berpendapat bahwa ini bukanlah sesuatu hal yang baik buat kucing dan menyarankan untuk menggantikan minuman tersebut dengan beberapa produk minuman yang memang dikhususkan untuk kucing minum.

 

Beberapa alasan di atas adalah alasan mengapa energen tak baik untuk di berikan kepada kucing peliharan kesayangan kita. Beberapa alasan di atas dapat menjadi pertimbangan bagi kamu untuk menghindari pemberian energen pada kucing.


Jika Kucing Sudah Meminum Energen Apa Yang Mesti Kita Lakukan?

Ketika kucing kamu telah meminum energen jangan panik, lihatlah apakah kucing meminum dalam jumlah yang sedikit serta lihatlah reaksi kucing setelah meminumnya. Biasanya kalau kucing hanya sedikit meminumnya maka ini masih tergolong aman bagi kucing.

Walaupun kucing meminum sedikit energen tetapi penting bagi kita untuk mengawasi reaksi yang di tunjukkan oleh kucing setelah meminumnya. Jika kucing menunjukkan reaksi negatif maka sebaiknya segera bawa kucing ke dokter hewan.

Jika tak ada reaksi negatif yang kucing tunjukkan maka kamu tak perlu khawatir dan selanjutnya usahakan agar kucing tak meminum minuman ini lagi.


Mungkin itu saja pembahasan mengenai apakah kucing boleh minum energen dan beberapa hal yang terkait dengannya. Semoga tulisan ini bermanfaat buat kamu yang telah membacanya.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url