Bagaimana Sih Cara Menghibur Kucing Yang Kehilangan Saudaranya ? Ternyata Begini Caranya !

Kehilangan bukan cuma bisa di rasakan oleh manusia saja tetapi juga dapat di rasakan hewan seperti kucing. Meskipun tak ada penelitian valid yang dapat membuktikan bahwa kucing bisa merasakan emosi sedih saat kehilangan saudaranya.

 

Bagaimana Sih Cara Menghibur Kucing Yang Kehilangan Saudaranya


Namun dari beberapa penelitian, menunjukkan bahwa beberapa kucing menunjukkan perilaku tertentu di saat ada saudara-saudari atau teman mereka yang telah mati atau menghilang. Perilaku ini bukan cuma terjadi pada satu sampel saja namun hal serupa juga terjadi pada sampel lainnya.

Beberapa reaksi perilaku tersebut berupa kucing yang kehilangan nafsu makan untuk sementara, kucing yang tak bersemangat dalam beberapa saat, kucing lebih sering tidur, kucing bertingkah seolah ia sedang mencari saudaranya yang menghilang dan beberapa perilaku lainnya yang berkaitan dengan hal ini.

Ketika kucing merasa sedih atas hilangnya saudaranya, sebagai pemilik yang baik pastinya hati kita tergerak untuk menghibur kucing. Namun bagaimana cara kita menghiburnya ? Bagi kamu yang belum tahu caranya, baca tulisan Anggora di bawah ini hingga akhir untuk mengetahuinya.


Cara Menghibur Kucing Yang Kehilangan Saudaranya ?

Seperti yang di jelaskan di atas bahwa meskipun tiada bukti valid yang menjelaskan bahwa kucing bisa merasakan kesedihan akibat saudaranya yang menghilang namun ada beberapa penelitian yang menunjukkan kucing memiliki reaksi tertentu akibat rasa ini.

Ini membuat kita bisa beranggapan bahwa kucing pun bisa merasakan kehilangan di saat ada saudaranya yang sakit lalu mati atau ada saudaranya yang menghilang secara tiba-tiba tanpa sepengetahuan mereka.

Ketika kucing merasa sedih tentunya kita ingin sekali menghiburnya supaya ia bisa kembali menjadi dirinya semula. Menjadi dirinya yang riang dan aktif beraktifitas serta senang berinteraksi dengan pemiliknya.

Sewaktu kucing sedih ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar kucing terhibur dan mampu melupakan rasa kehilangannya. Beberapa cara tersebut antara lain :

1. Berikan Perhatian Ekstra Untuk Si Kucing

Kucing yang kehilangan saudaranya membutuhkan perhatian ekstra dari kita sang pemilik. Karena itulah usahakanlah untuk meluangkan sedikit waktu berharga kita untuk berinteraksi dengan kucing secara individual.

Kamu dapat berinteraksi dengan kucing dengan cara mengelus-elus tubuhnya, berbicara dengannya, menemaninya, tidur dengannya mengajaknya bermain dan melakukan hal lainnya bersama dengan kucing kamu.

Dengan memberikan perhatian ekstra pada kucing maka kamu dapat membantu kucing untuk mengalihkan perhatiannya dan menghilangkan rasa kesedihannya. 


2. Biarkan Kucing Sendiri

Beberapa kucing ada yang tak suka bilamana kita sering berinteraksi dengannya saat ia tengah berduka. Jika kucing kamu adalah tipe kucing yang seperti ini maka di sarankan untuk membiarkan kucing sendirian hingga bisa menyelesaikan dukanya.

Biasanya kucing bisa mengatasi rasa sedihnya sendiri jika ia di biarkan sendirian. Ini mirip seperti ketika kucing mengalami stress atau deperesi maka kucing biasanya bisa pulih dengan sendirinya dari stressnya jika ia mampu mengatasinya.


3. Pastikan Kucing Merasa Aman Dan Nyaman

Saat manusia tengah bersedih, mereka pastinya membutuhkan keamanan dan kenyamanan dari orang ataupun lingkungan di sekitar tinggal untuk membantu ia meredakan sekaligus menghilangkan rasa sedihnya ini.

Nah hal serupa juga berlaku pada kucing, saat kucing merasa kehilangan saudaranya maka usahakanlah untuk memberikan perasaan aman dan nyaman untuknya.


4. Buat Kucing Kamu Banyak Bergerak

Buat kucing kamu banyak bergerak, contohnya dengan mengajaknya bermain dengan menggunakan tali atau bola mini. Lakukan hal ini setiap kali kamu merasa kucing kamu bingung dan diam tak melakukan apapun.

Dengan melakukan hal ini maka kamu dapat mengalihkan perhatian kucing pada hal lainnya serta membantunya untuk cepat melupakan perasaan kehilangannya atas kepergian teman, saudara-saudarinya yang telah tiada.


5. Manjakan Kucing Dengan Makanan

Makanan bisa menjadi obat sedih yang amat ampuh bagi kucing. Dengan sering memberikan kucing makanan kesukaannya ataupun cemilan favoritnya maka ini bisa dengan mudah membuat kucing merasa senang dan cepat lupa atas perasaan kehilangannya.

Oh iya perlu di perhatikan bahwa saat kamu memanjakan kucing dengan makanan ataupun cemilan, kamu mesti menyesuaikan porsi yang baik untuknya demi menghindari kucing mengalami masalah seperti obesitas serta gangguan pencernaan.


6. Jangan Adopsi Kucing Baru Dulu

Sesaat setelah kucing merasakan kehilangan saudara sebaiknya kamu jangan mengadopsi kucing baru dulu untuk di rawat di dalam rumah. Mengadopsi kucing bukanlah pilihan yang tepat di saat kucing kamu baru saja kehilangan saudara-saudari atau temannya.

Tunggulah kucing selesai dengan dukanya dan beradaptasi dengan perubahaan yang terjadi. Ketika kamu merasa bahwa kucing telah merasa baikan dan melupakan apa yang telah terjadi maka kamu boleh mengadopsi kucing baru untuk menjadi temannya di rumah.

 

Itu dia beberapa cara menghibur kucing yang di tinggalkan saudara-saudarinya atau temannya. Kini kamu sudah tahu caranya dan kamu bisa melakukannya sendiri di rumah. Semoga tulisan ini bermanfaat buat kamu yang sudah membacanya.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url