Kucing Suka Memakan Tikus Berarti Kucing Termasuk Kelompok Hewan Apa ?

Selain lucu dan menggemaskan, ternyata banyak hal yang menarik ada pada kucing. Seperti kucing masih satu keluarga dengan singa dan harimau dan termasuk golongan kucing kecil ( Felis ), Kucing memiliki mata malam ( Night Vision ), air liurnya yang merupakan anti biotik alami dan kucing merupakan hewan yang sangat mencintai kebersihan, terutama kebersihan dirinya sendiri.

 

Kucing Suka Memakan Tikus Berarti Kucing Termasuk Kelompok Hewan


Pada kesempatan kali ini kita akan membahas sedikit mengenai kucing. Kucing merupakan hewan mamalia, ia hamil, melahirkan kemudian menyusui seperti layaknya manusia. Kucing juga merupakan hewan berdarah panas yang menyukai berburu. Hal ini tetap tampak walaupun kucing merupakan kucing rumahan. Itulah alasan mengapa kucing suka menangkap, lalat, nyamuk, cicak, kecoa, kaki seribu, tikus dan hewan hewan kecil lainnya.

Mereka memangsa cicak, kecoa untuk di makan dan terkadang hanya memangsa untuk kesenangan pribadinya kemudian di tinggal begitu saja.


Kucing Suka Memakan Tikus Berarti Kucing Termasuk Kelompok Hewan Apa ?

Mungkin banyak di antara kamu yang bertanya kucing termasuk kelompok hewan apa jika kucing suka memakan tikus ? Dan pertanyaan ini biasanya timbul karena tugas yang di berikan bapak atau ibu guru tercinta kita yang ada di sekolah.

 

Ciri-Ciri Fisik Kucing

Sebelum menjawab pertanyaan tersebut maka lebih baik kita melihat dahulu ciri-ciri fisik yang ada pada kucing. Kucing memiliki kuku atau cakar yang tajam bagi mangsanya. Kucing juga mempunyai taring untuk merobek makanannya. Gerakannya lincah serta cepat dalam mengejar mangsanya dan memiliki lompatan tinggi.

Dari ciri-ciri fisik di atas maka kita dapat dengan jelas menyimpulkan bahwa kucing merupakan hewan Karnivora. Loh ? bukannya kucing tidak bahaya sama sekali. Mungkin bagi kamu atau saya sebagai manusia, kucing bukanlah karnivora namun bagi mangsa-mangsanya, kucing adalah predator yang sangat super bahaya.

 

Pengertian Karnivora

Kucing merupakan karnivora atau konsumen sekunder yang memakan herbivora yang merupakan konsumen primer. Sedangkan hewan omnivora sebagai konsumen puncak. Pengertian Hewan Karnivora dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia berarti hewan pemakan daging.

Sementara pada buku Klasifikasi Hewan Berdasarkan Jenis Makanan, kata karnivora dalam bahasa latin yakni caro yang berarti daging dan vorare berarti pemakan. Dengan demikian karnivora berarti hewan pemakan daging. 

Di indonesia sendiri terdapat berbagai jenis ras kucing mulai dari kucing domestik atau kucing kampung, kucing anggora, kucing persia, kucing ragdoll,kucing siam, kucing begal, kucing balinese, kucing ras campuran dan berbagai jenis ras lainnya. 


Kesimpulan

Kucing memiliki ciri-ciri fisik sesuai dengan hewan karnivora. Inilah mengapa ia senang memangsa hewan yang lebih lemah dari dirinya salah satunya adalah tikus.

Kucing suka memakan tikus berarti kucing termasuk kelompok hewan karnivora atau konsumen sekunder menurut piramida ekologi. Atau bisa di simpulkan  bahwa Kucing = Karnivora dan Tikus = herbivora.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url